Olympus Blog

In the Olympus blog you'll find the latest news about the community, tutorials, helpful resources and much more! React to the news with the emotion stickers and have fun!

Audiodrama : Mata Kaki

Halo bray! Karena banyak yang request, berikut ada Audiodrama yang dibuat oleh teman-teman ALAVAI, sebuah persembahan untuk adik-adik kita di Yayasan Mitra Netra. Selamat mendengarkan ya.

Cast : Dianni (Andhiya), Rayya (Fina), Ibu (Nindyarti), Bapak (Rudi), Dokter (Irwan), Suster (Oya), Narator (Unya)

Galeri WORKSHOP Dari Alumni Untuk Alumni #2

Berikut foto-foto keseruan WORKSHOP Dari Alumni Untuk Alumni #2 – Nego Fee? Gaskeun!: Skill Penting Buat Voice Actor! Workshop yang diadakan tanggal 11 Januari 2025 ini berjalan seru. Buat kalian yang ketinggalan, tunggu ya Workshop-workshop berikutnya dari kita!

Charity ALAVAI Bersama Yayasan Mitra Netra Selesai Dilaksanakan, Terima Kasih Para Donatur!

Hai, Bray!

Dengan penuh rasa syukur, kami ingin mengumumkan bahwa acara Charity ALAVAI bersama Yayasan Mitra Netra telah selesai dilaksanakan pada Sabtu, 15 Maret 2025 lalu

Berkat dukungan dan kebaikan hati teman-teman para donatur, kegiatan ini berjalan lancar dan berhasil menciptakan ruang untuk “Bersuara, Berbagi, dan Bermakna” serta memberikan dampak positif bagi sesama.

Sebagai bentuk transparansi dan tanggung jawab kami kepada semua pihak yang telah berkontribusi, berikut kami lampirkan laporan keuangan yang mencakup detail pemasukan, pengeluaran, serta alokasi dana yang telah digunakan.

Laporan Keuangan

Keterangan Pengeluaran Harga
DP Konsumi 1875000
Dessert 10 pax 270000
Kartu Ucapan 135800
Uang Amplop 4200000
Hampers 502500
Pelunasan Konsum + Packaging + Ongkir 2616500
Roll Up Banner dan Stiker 349500
Ongkir Kartu Ucapan 14500
Sumbangan Pengurus YMN, Belanja Indomart, Amplop 1 pack 1572800
Toll Konsumi 17000
Tambah Sumbangan Pengurus YMN 50000
Plastik Sampah 50000
Stempel 55900
TOTAL PENGELUARAN 11709500
TOTAL DANA YANG TERKUMPUL 11800000
SISA SALDO 90500

Kami mengucapkan terima kasih yang sebesar-besarnya kepada seluruh pihak atas dukungan dan kepercayaan yang diberikan. Setiap rupiah yang kalian berikan telah menjadi hadiah yang tak ternilai buat teman-teman di Yayasan Mitra Netra.

Semoga acara ini menjadi awal dari lebih banyak aksi sosial yang menginspirasi! Sampai jumpa di kegiatan ALAVAI lainnya dan update terus info terbaru di alavai.id, ya!

Berikut dokumentasi keseruan kita

ALAVAI BUBAR! – 25 Maret 2025

Akhirnya… kesampaian juga kita buat BUBAR (Buka Bareng). Acara yang diadain di Barokah Coffe ini, Dihadiri oleh hampir semua temen-temen dari semua angkatan… SERU BANGET! Berikut beberapa foto yang kita ambi dari keseruan acara tersebut

ALAVAI BUBAR! – BUKA BARENG! : WALKTHROUGH

Hai, Bray!

Udah siap buat ALAVAI BUBAR (Buka Bareng)? Jangan lupa ngelist menu, ya! Jangan sampai kamu buka puasa pake senyum manis dari si dia aja, nggak kenyang! Oke, kalau udah, selanjutnya ada beberapa informasi yang perlu kamu tahu sebelum ALAVAI BUBAR (Buka Bareng) untuk memudahkan kamu ke lokasi. Simak, ya!

  • 🗓 : Selasa, 25 Maret 2025
  • ⏰ :  17.00 – 20.30 WIB
  • 📍: Barokah Coffee, Jl. Sultan Iskandar Muda No.5A 4, RT.3/RW.2, Kby. Lama Utara, Kec. Kby. Lama, Kota Jakarta Selatan, Daerah Khusus Ibukota Jakarta 12240 : 

Berhubung lokasi cafe yang hidden gem, ini detail lokasi biar kamu nggak nyasar!

Mengingat tempat parkir yang terbatas, disarankan agar teman-teman untuk naik transportasi umum, ya! Ini detail rute yang bisa diikuti. Silakan disesuaikan dan bisa janjian juga sama teman lain yang searah.

  1. KRL: Turun di Stasiun Kebayoran. Lanjut jalan kaki 1 KM (15 Menit) atau ojol
  2. MRT:
    – Turun di Stasiun MRT Blok M BCA. Lanjut ojol 2,5 KM
    – Turun di Stasiun MRT ASEAN. Lanjut Ojol, 2,2 KM
    – Turun di Stasiun MRT ASEAN. Lanjut ke halte Transjakarta CSW, naik TJ 13 dan turun di Velbak, lalu jalan kaki 400 M
  3. LRT: Turun di Stasiun LRT Setiabudi. Lanjut Transjakarta  L13E dan turun di Velbak, lalu jalan kaki 400 M
  4. TRANSJAKARTA: Halte terdekat Velbak (jalan kaki 400 M); Gg. Jaman Kebayoran Lama (jalan kaki deket banget)

  • Untuk parkir motor insyaAllah aman, tapi untuk parkir mobil sangat terbatas (hanya 4-5 mobil). Jika teman-teman tetap membawa mobil dan ternyata tidak ada tempat parkir, silakan parkir di GANDARIA CITY. Setelah itu, berjalan kaki ke Barokah Coffee sekitar 350 meter.
  • Nah, terakhir jangan lupa kita ada tuker kado dengan maksimal harga Rp25.000. Kalau masih ada yang bingung, bisa langsung ditanyakan, ya! Sampai jumpa di ALAVAI BUBAR (Buka Bareng) 🎉

  • Nah untuk Mushola, ada di Rooftop, lantai paling atas. Tapi untuk wudhu, kalian ada di lantai bawahnya, disebelah KASIR.

Bersuara, Berbagi, Bermakna: ALAVAI Rayakan Ramadan Bersama Yayasan Mitra Netra

Bulan suci Ramadan selalu jadi momen spesial untuk berbagi dan mempererat kebersamaan. Nah, dengan semangat itu, ALAVAI mengadakan kegiatan charity bersama Yayasan Mitra Netra di Kantor Pusat Yayasan Mitra Netra, Jakarta Selatan, Sabtu (15/3/2025).

Melibatkan 42 klien peserta didik Yayasan Mitra Netra beserta pendamping, acara ini bertujuan untuk menghadirkan kebahagiaan bagi teman-teman penyandang tunanetra melalui berbagai kegiatan seru dan penuh makna.

Ketua ALAVAI, Irwan Kusuma, mengungkapkan rasa syukurnya bisa berbuka puasa bersama dengan Yayasan Mitra Netra. “Kami sangat berbahagia bisa hadir di sini. Terima kasih kepada Yayasan Mitra Netra yang sudah memberikan kesempatan bagi kami untuk berbagi dalam acara ini,” ujarnya dalam sambutan.

Bersuara, Berbagi, dan Bermakna

Acara ini mengusung tema Bersuara, Berbagi, dan Bermakna—bukan sekadar buka puasa bersama, tapi juga ada berbagai penampilan spesial dari teman-teman netra. Ada pembacaan puisi, nyanyian, serta pemutaran audiodrama karya ALAVAI yang berjudul Dua Dunia, Satu Asa.

Salah satu peserta, Gwen, mengungkapkan rasa harunya setelah mendengar audiodrama tersebut. “Terharu banget sama persahabatan Raya dan Diani. Apalagi pas Raya bilang mau jadi kaki Diani, dan Diani mau jadi mata buat Raya,” tuturnya.

Selain berbagai penampilan, ALAVAI juga menyerahkan donasi yang telah dikumpulkan dari teman-teman alumni kepada Yayasan Mitra Netra dan para penyandang tunanetra. ALAVAI berharap kegiatan seperti ini bisa terus berlanjut dan menginspirasi lebih banyak orang untuk ikut berbagi.

Semangat kebersamaan dan kepedulian inilah yang membuat Ramadan jadi lebih bermakna, Bray! Karena pada akhirnya, berbagi bukan soal seberapa besar yang kita beri, tapi seberapa tulus niat kita untuk menghadirkan kebahagiaan bagi sesama.

Semoga acara ini menjadi awal dari lebih banyak aksi sosial yang menginspirasi! Sampai jumpa di kegiatan ALAVAI lainnya dan update terus info terbaru di alavai.id, ya!

BERSUARA, BERBAGI, BERMAKNA bersama Yayasan Mitra Netra

Halo bray!
Apa kabar? Sehat? Sehat dong! Sehat terus ya!!

Di bulan Ramadhan, bulan yang penuh kebaikan ini, kita mau ngajak kalian buat ikut bareng-bareng berbagi, lewat acara Charity ALAVAI, bareng Yayasan Mitra Netra.

Yayasan Mitra Netra
Yayasan Mitra Netra

Buat yang belum tahu, Yayasan Mitra Netra adalah organisasi nirlaba yang fokus untuk meningkatkan kualitas dan partisipasi tunanetra di bidang pendidikan dan lapangan kerja. Di sini, para tunanetra dididik & dibantu agar bisa mandiri dan berkarya.

Lewat acara Charity ALAVAI, kita ingin menciptakan ruang untuk bersuara, berbagi, dan membuat makna bersama.

Tema acara ini adalah :


“BERSUARA, BERBAGI, BERMAKNA BERSAMA YAYASAN MITRA NETRA”

Acara ini sendiri akan diadakan di :

  • Hari/Tanggal: Sabtu, 15 Maret 2025
  • Waktu: 16.00 19.00 WIB
  • Lokasi: Yayasan Mitra Netra, Jl. Gn. Balong II No. 58 RT 11 RW 04 Lebak Bulus, Cilandak, Jakarta Selatan 12440
  • Mengingat keterbatasan tempat, acara ini bersifat TERTUTUP. Hanya dihadiri oleh teman-teman dari Yayasan Tuna Netra, dan Panitia.

Trus, Kita bakal ngapain aja?

  • Kita akan buka puasa bareng dengan teman-teman dari yayasan tersebut.
  • Kita akan bagi-bagi goodie bag dan sedikit rezeki buat teman-teman di yayasan tersebut.
  • Nikmatin penampilan spesial dari teman-teman tuna netra: ada yang baca puisi, ada yang nyanyi!
  • Pemutaran Audio Drama Spesial yang dibuat khusus untuk teman-teman di Yayasan Mitra Netra.

Nah, gimana cara kita bisa bantu?
Kita lagi buka penggalangan dana nih buat dukung acara ini. Setiap donasi dari kalian bakal sangat berarti buat mewujudkan senyum bahagia di wajah mereka. Hasil donasi nanti akan langsung disalurkan ke para tunanetra di Yayasan Mitra Netra.

Buat temen-temen yang mau ikut berpartisipasi, bisa kirimkan Donasi ke:

  • Bank : BCA
  • Nomor Rekening : 4972035789
  • a/n : Andhini Sathyadyahkusuma

Konfirmasi Donasi:
Setelah transfer, mohon konfirmasi ke Andhini (‪+62 898‑8771‑771‬) dengan menyertakan bukti transfernya.

Setiap rupiah yang kalian berikan, bakal jadi hadiah yang tak ternilai buat teman-teman di Yayasan Mitra Netra.
Yuk, kita sama-sama “BERSUARA, BERBAGI, DAN BERMAKNA!”. Semoga kebaikan kita semua membawa berkah.

Terima kasih banyak atas dukungan dan kebaikan teman-teman!

Pemenang ALAVAI Monthly Challenge Edisi Januari 2025

Hai hai, Bray Sista!

Sebelum nge-spill Monthly Challenge ALAVAI untuk bulan penuh cinta alias Februari, kita sambut dulu nih satu orang pemenang Monthly Challenge edisi Januari 2025 yang berhasil dapetin reward berupa Wireless Microphone!✨

Nah, pemenangnya adalah….

Ubur-ubur ikan lele, selamat leee~~

Rewardnya bisa di klaim dengan konfirmasi ke Mastit / Ellen di grup WhatsApp ALAVAI ya!

Buat yang belum terpilih sebagai pemenang, tenang aja! Kamu tetep keren karena sudah berkarya bersama ALAVAI🔥🔥

Buat Monthly Challenge bulan Februari bakalan nggak kalah menarik, lho! Jadi stay tuned di website ALAVAI, ya! Sekalian ngumpulin koin~~

Casting Audiobook | Batch 1, 2025

Halo Bray! Ada casting Audiobook lagi nih! Kuy gaskeun! Berikut Syarat & Ketentuannya.

  1. Silahkan isi Form yang ada dibawah.
  2. Script Casting Audiobook bisa dilihat DISINI
  3. Kirim file dalam format MP3. Usahakan  tidak noise, jelas dan tidak meruang/menggema.
  4. Gunakan REAL VOICE se-natural mungkin, dan sesuaikan dengan deskripsi Casting.
  5. Gunakan format penamaan file seperti berikut : THOMAS_S1_JUDUL_BUKU
  6. File sample kalian, bisa di upload DISINI
  7. Jika kamu terpilih, recording hanya dilakukan di hari dan jam kerja (Senin-Jumat). Jadi pastikan waktu kamu AVAILABLE ya.
  8. Batas pengiriman file casting : Sabtu, 1 Februari 2025 pukul 10.00 WIB
  9. Jika ada yang ingin ditanyakan, silhakan hubungi kami melalui Live Chat di kiri bawah halaman ini.

ALAVAI Voice Bank Submission

Untuk kebutuhan database ALAVAI dan future project, jangan lupa untuk mengisi form ini ya. Pastikan semua kolom terisi dengan benar. Siapkan foto dan sample suara dengan format .mp3. Pastikan juga ekstensi tersebut ada/tertera ya.


ALAVAI Monthly Challenge Edisi Januari 2025

Hai, Bray!
Gimana nih awal tahun 2025-nya? Masih ada semangat “New Year, New Me” lah, ya. Soalnya, kita juga ada new monthly challenge!

Di bulan Januari ini, kita mau tantang kamu untuk menciptakan Theatre of Mind dari script audiodrama, nih! Seperti biasa, script udah aman, kita siapin.

Biar makin semangat berkarya dalam mengeksekusi naskah Monthly Challenge Januari 2025, udah ready reward berupa Wireless Microphone yang cocok banget biar kamu makin rajin ngonten!

Buat informasi lebih detail, simak ketentuan lengkapnya berikut ini, ya!

 

 

Silakan buka LINK INI. Di dalamnya ada script dan file suara untuk guide. Nanti, hasil rekaman yang kamu submit tidak perlu digabung dengan file tersebut, ya!

Terdapat 3 karakter yang bisa diperankan dan kamu boleh pilih lebih dari 1 karakter (sesuai gender).

PILIHAN KARAKTER :

  • PENELPON 1 (female, jaksel to jakut people, age 20-50)

  • PENELEPON 2 (female/male, scared, age 20-50)

  • MAIL (male, betawi, age 20-50)

Rekam masing-masing karakter dalam 1 file dengan nama file: nama kamu_nama karakter

Dialog yang dibaca hanya yang berwarna merah.

Selanjutnya, SUBMIT karya kamu ke website Alavai di https://www.alavai.id/activity/. Atau kalau kalian kesulitan untuk upload, bisa juga upload file suara kalian ke Google Drive, lalu posting link google drive-nya di halaman Activity. Pastikan set permission pada file di Google Drivemu ke Publik ya. 

Jangan lupa sertakan hashtag  #MCJanuari2025 di caption ya.

Untuk Periode Challenge, ⁠Challenge berlangsung mulai 15 Januari 2025 sampai 31 Januari 2025 pukul 22.00 WIB. ⁠Pastikan submit karyamu sebelum deadline ya!

NOTE: Naskah dan file suara tidak boleh digunakan kecuali untuk kebutuhan Monthly Challenge ALAVAI 2.0

Gimana? Ga susah khan? Kalo ada pertanyaan, jangan sungkan untuk bertanya di Group atau teman-teman pengurus ya! Pasti kita bantu sampai bisa!!

Good Luck Bray!

Pemenang ALAVAI Monthly Challenge Edisi Desember 2024

Hai hai, Bray Sista!

Akhir bulan kemarin, kalian tim ngerayain tahun baru sambil nongki-nongki cakep, bakar-bakar, tidur, ataaauu cepet-cepet kirim Monthly Challange-nya ALAVAI? Hihiii.. Menantangnya khaaan maeeen yak 🤩! Makasih banyak ya, buat yang sudah submit, kalian kereeeen!!!

Dan pemenang Monthly Challange bulan Desember ini adalaaahh..

Wuhuuuuy! Selamat ya! Buat yang belum terpilih sebagai pemenang, tetep semangat berkarya ya, siapa tau next challange itu kamu pemenangnya! 😍

Sampai ketemu di Monthly Challenge selanjutnya Bray!